gambar

Minggu, 17 Juni 2012


ELEKTROSKOP
Salam hangat untuk semuanya.......
Gimana kabar kalian pasti baik-baik sajakan, kita berjumpa kembali dalam pembuatan alat peraga yang sederhana dan mudah dipraktekkan. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas seatu alat peraga yang dapat digunakan untuk mendeteksi ada tidaknya muatan elektron, nama alat tersebut adalah elektroskop.  Dalam kesempatan kemarin kita berhasil membuat suatu tiruan elektroskop yang sederhana dan mudah untuk dibuatnya. Adapun alat dan bahan yang diperlukan adalah

  1. Toples kecil                         1 buah 
  2. Kawat / konduktor                secukupnya
  3. Alumunium Foil                    secukupnya
  4. Penggaris mika                     1 buah

Adapun cara pembuatannya sangat muda, cukup dengan beberapa tahap saja :
  1. Siapkan toples yang akan digunakan kemudian tutup toples itu diberi lubang secukupnya / sesuai ukuran kawat penghantar.
  2. Masukan kawat penghantar ke dalam lubang tersebut, yang mana panjang kawat tersebut harus lebih pendek dari ukuran toplesnya supaya dapat ditutup dan pada ujung tutup toples diberi sisa kawat .
  3. Potong alumunium foil secukupnya, buat 2 potongan yang sama besar.
  4. Masukkan semua potongan alumunium foil tadi ke kawat penghantar yang sudah ditancapkan di tolpes, kemudian tutup toplesnya.
  5. Gosok-gosokan penggaris mika ke kain, kemudian dekatkan penggaris yang sudah digosok tadi ke ujung kawat yang ada di atas tutup toples.
  6. Kemudian amati apa yang terjadi.

Adapun konsep dari alat peraga tersebut adalah ketika kita menggosok-gosokan penggaris mika ke kain, maka akan terjadi perpindahan elektron. Kemudian kita dekatkan penggaris yang sudah di gosok tadi ke kawat yang berada di ujung tutup toples, maka elektron yang berada di penggaris mika tadi akan mengalir melalui kawat tadi dan akan menginduksi alumunium foil yang berada di kawat bagian dalam toples, sehingga antara alumunium satu dengan yang lainnya akan saling menjauhi karena mengandung muatan yang sejenis. Demikian sedikit yang dapat kita jelaskan, jika teman-teman yang lain mau menambahi penjelasan dari kita, kita persilakan.........

Terimkasih dan Selamat mencoba.......... ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar